Instal Laravel 5.3 Linuxmint | java php laravel linux mysql sql bootstrap html css query java php laravel linux mysql sql bootstrap html css query: Instal Laravel 5.3 Linuxmint

Rabu, 07 Desember 2016

Instal Laravel 5.3 Linuxmint

Belajar Laravel (1) : Instal Laravel 5.3


Posting sebelumnya membahas tentang install xampp , kali ini kita akan belajar menginstall laravel 5.3

Versi minimal PHP Untuk Laravel 5.3

Pada dokumentasi Laravel 5.3 menyebutkan bahwa versi PHP minimal untuk menjalankan project laravel adalah PHP 5.6.4, pada posting sebelumnya kita sudah menginstall xampp yang di dalamnya terdapat php dengan versi 5.6.21, sehingga persyaratan minimum untuk versi PHP sudah terpenuhi. iklan lagi


Instal Composer

Composer ini ibaratnya kalau dalam program java adalah maven, yaitu tool yang mengatur dependency library, bisa dikatakan tool yang bertanggung jawab untuk menyediakan paket-paket yang diperlukan oleh suatu paket yang akan diinstal.

Setelah persyaratan versi minimum php terpenuhi jalankan perintah ini pada terminal :

sudo php -r "copy('https://getcomposer.org/installer', 'composer-setup.php');"

sudo php -r "if (hash_file('SHA384', 'composer-setup.php') === 'aa96f26c2b67226a324c27919f1eb05f21c248b987e6195cad9690d5c1ff713d53020a02ac8c217dbf90a7eacc9d141d') { echo 'Installer verified'; } else { echo 'Installer corrupt'; unlink('composer-setup.php'); } echo PHP_EOL;"

sudo php composer-setup.php

sudo php -r "unlink('composer-setup.php');"

Pindahkan file composer.phar ke /usr/local/bin/ supaya composer bisa dieksekusi di semua path
mv composer.phar /usr/local/bin/composer

Jalankan perintah ini untuk menginstal laravel
sudo composer global require "laravel/installer"

Supaya laravel bisa dipanggil disemua path maka edit file .bashrc atau file .bash_profile kemudian masukkan baris ini

export PATH=~/.composer/vendor/bin:$PATH

kemudian simpan file tersebut.

Create Project Laravel

Jalankan perintah ini untuk membuat project laravel, silakan tentukan tempat/lokasi tempat project ini akan disimpan

sudo composer create-project --prefer-dist laravel/laravel myapp
myapp adalah merupakan nama folder aplikasi/nama project

Menjalankan Project Laravel

Buka terminal, masuk ke path project kemudian jalankan perintah ini :

sudo php artisan serve
aplikasi/project laravel bisa diakses melalui browser dengan alamat
http://localhost:8000



Semoga posting tentang instal laravel 5.3 ini bermanfaat buat kita semua, silakan comment atau share jika dirasa bermanfaat untuk teman2 agan yang lain.

2 komentar:

saifiahmada.com adalah blog belajar programming Indonesia, membahas lengkap materi bahasa pemrograman: code HTML, CSS, Bootstrap, Desain, PHP, MySQL, coding Java, Query, SQL, dan dunia linux